--> Skip to main content

Menggunakan Gambar Dari Google, Desain Sendiri, Atau Foto Hasil Sendiri di Dalam Blog

Lunfix.com - Menggunakan gambar dari Google, desain sendiri, atau foto hasil sendiri di dalam blog, itulah yang akan saya bahas pada pembahasan kali ini, agar Anda para blogger pemula bisa mengetahui gambaran yang harus dilakukan ketika akan memasang gambar pada blog Anda, menggunakan gambar dari Google, desain sendiri, atau foto hasil sendiri di dalam blog ?


Menggunakan Gambar Dari Google, Desain Sendiri, Atau Foto Hasil Sendiri di Dalam Blog

Menggunakan Gambar Dari Google, Desain Sendiri, Atau Foto Hasil Sendiri di Dalam Blog


Tidak dapat dipungkiri ya dalam menulis blog, tentunya kita ingin mempercantik dan membuat keren tulisan blog kita dengan menambahkan gambar, tentunya gambar yang sesuai dengan topik yang kita tulis ya, kan tidak lucu, kita menulis soal apa, gambar yang kita tampilkan soal apa juga, misalkan kita menulis mengenai seputaran liburan, tapi gambar yang kita tampilkan gambar gadget.

Tahu sendiri kan, di google, terdapat banyak gambar yang kita inginkan, baik itu desain, hasil fotografi, sampai hasil karya seni lainnya.  Dan dapat kita yakini dan amini, gambar-gambar yang tersedia tersebut bagus, keren, dan membuat kita ingin mendownload nya, apalagi gambar tersebut benar-benar sesuai dengan topik blog yang kita tulis. 

Tapi.... 

Pernahkah terpikirkan dan muncul pertanyaan pada pikiran kita, saat kita mau download gambar tersebut, lalu ingin memakainya pada tulisan blog kita, bolehkah kita memakai gambar tersebut untuk kebutuhan blog kita ??? 

Itu seharusnya memang menjadi pertanyaan yang besar saat kita mau melakukan hal itu.

Kenapa ???

Pernahkah anda perhatikan dan lihat saat kita mau download gambar tersebut, ada warning di bawah gambar tersebut, kemungkinan gambar memiliki hak cipta. 

Dan apakah itu artinya ?  Kemungkinan besar si empunya gambar tersebut sudah mempatenkan gambarnya tersebut, walaupun kita tidak tahu 100% gambar tersebut benar-benar sudah dipatenkan atau belum, yang ditakutkan kalau kita memakai gambar tersebut untuk kebutuhan blog kita, lalu si empunya gambar mengetahuinya, tidak menutup kemungkinan kita akan dituntut, betul ?..

Lalu apa imbasnya bila kita mengalami hal itu ? Tidak menutup kemungkinan kita diminta ganti rugi dengan sejumlah uang atau pahit-pahitnya berurusan dengan meja hijau, atau bahkan keduanya, bukan meja yang warnanya hijau ya, kalau hanya mejanya yang warnanya hijau, kita dapat tambahkan semangkuk baso ya, tambah minuman dingin, mantap, tapi ini pengadilan.. seram bukan ?  Seharusnya menulis blog itu jadi hal yang menyenangkan, bukannya jadi berurusan dengan pengadilan.. harus selalu waspada ya dimanapun, baik di dunia maya atau di dunia nyata..

So....

Bagaimana solusinya ?

Ada beberapa solusi yang bisa kita terapkan :

Memilih Antara Menggunakan Gambar Dari Google, Desain Sendiri, Atau Foto Hasil Sendiri di Dalam Blog


1. Memakai Gambar dari Google tapi Harus Dipastikan itu Tidak Memiliki Hak Paten atau Gambar Dari Google Yang Gratis 

Tidak semua gambar di google memiliki hak paten, ada juga yang masih dapat dipakai, gratis. Tapi harus dilakukan pengecekan terlebih dahulu, menurut saya, walaupun sudah dilakukan pengecekan gambar itu masuk kategori gratis, tetap saja ya rasa waswas akan selalu ada, secara itu kan gambar milik orang lain. Jadi, lebih baik cari aman saja menurut saya, kalau kita tidak yakin, jangan memakainya, agar tidak terjadi hal yang tidak kita inginkan di kemudian hari. Tetapi, kalau kita tetap ingin memakainya, pastikan selain gambar yang kita inginkan itu gratis, ada ketentuan lainnya atau tidak yang harus kita ikuti dan patuhi, harus teliti. 

2. Memakai Hasil Foto Sendiri 

Ini cara yang sangat aman menurut saya, dengan memakai foto hasil sendiri, sudah pasti tidak akan sama dengan hasil foto orang lain.  Jika perlu, kita bisa menambahkan teks atau melakukan edit pada foto tersebut biar lebih menarik.  Selain itu, kemampuan fotografi kita jadi diasah, dan tidak menutup kemungkinan kita jadi punya keahlian lain ya, jadi fotografer. 

3. Belajar Membuat Gambar Sendiri 

Yang sudah punya keahlian dalam desain, pasti tidak ada masalah dalam hal desain. Tapi untuk yang masih awam, jangan khawatir, sekarang banyak aplikasi untuk membuat desain, tinggal kita pelajari cara-caranya. Justru ini jadi memacu kita untuk semangat lagi belajar hal baru. Hidup itu tidak pernah ada kata henti untuk belajar, sampai akhir hayat pun kita masih harus belajar, belajar, dan terus belajar.

Baca juga : Cara Mengedit Tampilan Tema Blog Bawaan Blogspot Agar Terlihat Menarik

Itulah gambaran mengenai menggunakan gambar dari Google, desain sendiri, atau foto hasil sendiri di dalam blog ketika Anda akan memasangnya pada blog Anda, pertimbangkan dengan matang dan sadari resikonya ketika Anda akan memasang gambar pada blog Anda, karena semua resikonya, Anda sendiri yang akan menanggungnya, berhati-hatilah !

Semoga bermanfaat..
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar