Cara Memesan Sim Card Malaysia Secara Online, Membuat Liburan ke Malaysia Makin Nyaman
Lunfix.com - Pada pembahasan kali ini saya akan membahas mengenai bagaimana cara memesan Sim Card Malaysia secara online, membuat liburan ke Malaysia makin nyaman, bagi Anda yang belum mengetahuinya, bisa Anda simak langkah-langkah cara memesan Sim Card Malaysia secara online, yang membuat liburan Anda ke Malaysia makin nyaman di pembahasan ini.
Ingin liburan anda ke Malaysia tambah nyaman ?
Mudah..
Persiapkan segala sesuatu nya dengan baik, terlebih untuk backpacker. Salah satu yang harus dipersiapkan adalah kartu Sim Card Malaysia untuk handphone anda. Selain agar mudah berkomunikasi dengan keluarga, saudara, dan teman anda di Indonesia, mungkin buat sebagian orang, agar tidak absen untuk mengupdate status sosial media nya, dengan real time tentunya.
Baca juga : Yang Harus Dipersiapkan Ketika Akan Liburan Ke Malaysia
Cara Memesan Sim Card Malaysia Secara Online, Membuat Liburan ke Malaysia Makin Nyaman
Ingin liburan anda ke Malaysia tambah nyaman ?
Mudah..
Persiapkan segala sesuatu nya dengan baik, terlebih untuk backpacker. Salah satu yang harus dipersiapkan adalah kartu Sim Card Malaysia untuk handphone anda. Selain agar mudah berkomunikasi dengan keluarga, saudara, dan teman anda di Indonesia, mungkin buat sebagian orang, agar tidak absen untuk mengupdate status sosial media nya, dengan real time tentunya.
Baca juga : Yang Harus Dipersiapkan Ketika Akan Liburan Ke Malaysia
Sim card yang anda gunakan sekarang, dapat juga digunakan di Malaysia, tetapi, hitungan internet per hari nya akan jauh lebih mahal dibanding anda membeli Sim Card Malaysia jika anda liburan di sana untuk beberapa hari, sebaiknya membeli saja. Kecuali anda dari kalangan crazy rich Asian ya, mungkin harga bukan masalah untuk memakai paket internet per hari. Untuk menghemat, anda dapat membeli 1 Sim Card Malaysia, lalu dihotspot saja.
Untuk mendapatkan Sim Card Malaysia, anda dapat membeli setibanya di Bandara Malaysia atau dapat juga membeli secara online. Di Bandara Malaysia, terdapat banyak yang menjajakan Sim Card Malaysia. Tetapi, kelebihan memberi secara online, dari segi harga jauh lebih murah.
Jika anda berencana liburan ke Malaysia dan ingin membeli Sim Card Malaysia secara online, saya akan membahas nya. Membeli secara online dapat dilakukan jauh-jauh hari.
Langkah-langkah Cara Memesan Sim Card Malaysia Secara Online
Buka https://www.klook.com.
Di sudut kanan atas ada garis 3, klik, lalu pilih Masuk/Daftar.
Jika anda belum mempunyai akun pada klook.com, pilih Daftar, masukkan email dan password anda, password harus terdiri dari 8-20 karakter, mengandung huruf dan angka.
Setelah berhasil, akan telihat seperti gambar di bawah.
Ketik pada kolom search, Sim Card Malaysia.
Lalu pilih Sim Card 4G Malaysia pengambilan di Bandara tujuan anda, jangan sampai salah pilih Bandara ya, sesuaikan dengan bandara tujuan pada tiket pesawat anda.
Di pembahasan ini saya pilih [Promo] Sim Card 4G untuk Malaysia (pengambilan di Bandara Kuala Lumpur).
Lalu pilih paket nya, terdiri dari 2 paket, Lite Plan (paket data 15 GB) dan Power Plan (paket data 20 GB), pilih sesuai dengan kebutuhan anda. Masing-masing kartu tersebut berlaku untuk 7 hari, masa aktif kartu 30 hari. Saya pilih sesuai dengan kebutuhan saya, Lite Plan (paket data 15 GB).
Selanjutnya pilih tanggal pengambilan Sim Card 4G Malaysia tersebut di Bandara Kuala Lumpur. Pilih tanggal sesuai dengan jadwal anda tiba di Bandara Kuala Lumpur.
Pada Pilihan Pemesanan, pilih jumlah per unit nya sesuai dengan kebutuhan anda, jika sudah sesuai, pilih Pesan Sekarang.
Langkah selanjutnya masuk pada menu Bayar, pastikan kembali paket pilihan anda, tanggal pengambilan, dan nama anda sudah sesuai. Jika sudah sesuai, pilih metode pembayarannya, ada 3 pilihan pembayaran, DOKU wallet, PayPal, dan Kartu Kredit, lalu pilih Bayar Sekarang.
Pembelian anda sudah selesai, anda akan mendapatkan kode voucher nya pada email yang anda daftarkan tadi. Pada hari pengambilan Sim Card 4G Malaysia di Bandara Kuala Lumpur atau bandara lain pilihan anda, anda tinggal menunjukkan kode voucher dari email anda, dan tunjukkan paspor anda pada karyawan gerai Tune Store Traveler.
Sim Card 4G Malaysia anda sudah siap untuk digunakan, dan anda sudah dapat eksis kembali update sosial media anda atau menghubungi keluarga anda setelah handphone anda dimatikan dalam pesawat.
Itulah bagaimana cara memesan Sim Card Malaysia secara online, membuat liburan ke Malaysia makin nyaman, untuk anda pemakai handphone merk Asus dan Sony, akan dibantu setting oleh karyawan Tune Store Traveler di sana, karena handphone tersebut membutuhkan setting khusus setelah memasang Sim Card 4G Malaysia. Merk handphone selain Asus dan Sony, tidak memerlukan setting khusus, langsung on. Alamat gerai Sim Card 4G Malaysia nya (Tune Store Traveler) dapat anda lihat di kode voucher pada email anda, terdapat juga petunjuknya, mudah untuk ditemukan.
Semoga bermanfaat..